Jumat, 20 Mei 2011

MUARA Cinta, timbul dan tenggelam..

Lagi2 ya sob, bicara tentang CINTA gak ada matinya.. ya iyalah, orang CINTAnya CINTA ABADI, bagaimana pula bisa mati. :D. Tapi kali ini kita lebih tekankan keterikatannya dengan organ di tubuh kita yakkk…okok!
Selalu begitu. Cinta selalu membutuhkan kata. Tidak seperti perasaan-perasaan lain, cinta lebih membutuhkan kata lebih dari apapun. –Anis Matta-
Ini tentang CINTA dan cinta..
Lets We see..
Dari mana asalnya dan dimana muaranya..
Para pencinta sejati tak suka berjanji
Tapi begitu mereka memutuskan untuk mencintai,
Mereka akan segera membuat rencana untuk memberi..
(M. Anis Matta)
Tentang HATI                               
Liver adalah istilah kedokteran untuk Hati. Hati (bahasa Yunani: παρ, hēpar) merupakan kelenjar terbesar di dalam tubuh, terletak dalam rongga perut sebelah kanan, tepatnya di bawah diafragma. Berdasarkan fungsinya, hati juga termasuk sebagai alat ekskresi. Hal ini dikarenakan hati membantu fungsi ginjal dengan cara memecah beberapa senyawa yang bersifat racun dan menghasilkan amonia, urea, dan asam urat dengan memanfaatkan nitrogen dari asam amino. Proses pemecahan senyawa racun oleh hati disebut proses detoksifikasi.
Jadi sakit liver berarti juga sakit hati. Tentu saja penyebab sakit liver itu bermacam macam, bisa dikarenakan virus, bisa di karenakan keracunan dan hal ini akan mengakibatkan peradangan. Peradangan yang terjadi pada hati disebut dengan Hepatitis. Apapun jenis peradangannya istilahnya tetap sama yaitu Hepatitis.
Hati memiliki fungsi utama yaitu sebagai Filter Darah. Darah yang beredar di tubuh kita akan dibersihkan dan disaring dari bahan-bahan beracun yang masuk ke tubuh melalui makanan atau pernafasan.
Hati secara fisik merupakan salah satu organ tubuh manusia yang sangat penting. Dalam hati inilah darah di tampung untuk kemudian menyebar melalui pembuluh darah ke seluruh jaringan tubuh. Menurut Ibnu Katsir, tidak ada orang yang memiliki dua hati di dalam rongga dadanya. Sedangkan di luar pengertian fisik, hati merupakan sesuatu yang dapat merasakan. Hati adalah tempat bergantungnya kemunafikan sebagaimana bergantungnya keimanan.

Tak jarang rasa sakit hati timbul jika seseorang menyakiti kita. Namun sebagai manusia, kita tak lantas harus membalasnya. Seperti yang dipaparkan dalam surat An-Nur: 22, Dan hendaklah mereka memaafkan dan berlapang dada. Apakah kamu tidak ingin Allah mengampunimu? Dan Allah itu Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.
"Dan Allah berbuat demikian untuk menguji apa yang ada dalam dadamu dan untuk membersihkan apa yang ada dalam hatimu. Allah Mengetahui segala isi hati." (Qs. Ali Imron: 154)

Ya Cinta terkadang menganugerahi yang indah-indah di dalam ruang ini…
Ruang kopong nan kosong dalam dimensi  tunggal, ialah hati..yang dianugerahi..untuk menganugerahi..
Menganugerahi  RASA, entah itu nelangsa ataupun bahagia..
kau tau bagaimana kerjanya hati????
“Allah SWT berfirman: Tak dapat memuat ZatKu bumi dan langitKu, yang dapat memuat aku ialah hati hambaKu yang mukmin, lunak, dan tenang” ((Hadist Qudsi)
Sungguh kawan… Betapa indahnya hikmah penciptaan hati itu bukan? Dari Allah untuk Allah :D
Lalu kita kaitkan ke sini ya, Next..
Apakah perlunya Allah SWT dengan shalatnya manusia? Apakah dengan shalatnya manusia seantero jagat raya ini akan menambah kemuliaan dan keperkasaan Allah SWT atau akankah mengurangi kemuliaan dan keagunganNya? Atau misalnya seluruh manusia di muka bumi menjadi kafir mapun musyrik menyembah berhala (paganisme) ? jelas sama sekali tidak, bahkan jika Allah SWT memusnahkan seluruh umat manusia dan menggantikannya dengan makhluk lain, maka keagungan, keperkasaan,dan kemuliaan Allah SWT tidak bertambah dan tidak berkurang alias tetap saja seperti semula, jadi Allah SWT tetap Maha Perkasa dan Maha Kuasa.
Orang beriman itu bukan tunduk patuh di hadapan Allah SWT akan tetapi merasakan getaran cinta kepada Allah SWT dan rasa ingin menyandarkan diri kepada apa yang diperintahkanNya. Melalui wahyu, Allah SWT meninggikan mansia kepadaNya sehingga dalam dirinya timbul prasangka baik terhadap Sang Pencipta. Karena itu ada hubungan sukarela,kerinduan,dan prasangka yang baik antara Dia dengan ciptaanNya, dengan demikian pengertian islam harus dipandang sebagai agama yang penuh dengan muatan-muatan spiritual demi kepuasan batin (ruhani) manusia.
Shalat, kata Sayyid Quthb, adalah hubungan langsung antara manusia yang fana dan kekuatan yang abadi. Ia adalah waktu yang telah dipiih untuk mempertemukan setetes air yang teroutus dengan sumber yang tak pernah kering. Ia adalah kunci perbendaharaan yang mencukupi, memuaskan, dan melimpah. Ia adalah pembebasan dari batas-batas realita bumi yang kecil menuju realita alam raya. Ia adalah angina, embun dan awan di siang hari bolong nan terik. Ia adalah sentuhan lembut pada Hati yang letih dan payah.
Entah, darimana getar itu mampu hadir seketika.. melejit dalam dimensi ruang yang tak tau asalnya..
Akan tetapi, Apakah benar yang bisa berdebar ketika seorang merasakan cinta itu hati/liver, seperti yang sering kita dengar? Kenyataan ilmiah membuktikan bahwa yang berdebar adalah jantung. Jantunglah yang dapat merasakan apa yang dipikirkan otak. Ketika pikiran kita takut maka jantunglah yang berdebar. Ketika pikiran kacau, maka jantung akan menjadi tidak normal.

Para ahli mengatakan, jantung mempunyai sistem komunikasi dengan otak yang lebih intens dibanding dengan organ tubuh lainnya. Diketahui jantung memiliki banyak keajaiban. Ia bekerja siang malam dalam keadaan kita sadar ataupun tidak. Menurut para pakar, kualitas elektromagnetik jantung 5.000 kali lebih kuat dibanding otak. Dengan kata lain, bilamana kita memikirkan sesuatu dengan kekuatan 1 watt, maka ketika dirasakan dengan jantung, kekuatannya menjadi 5.000 watt.
Jantung sebagai pusat perasaan memiliki dua zona, yaitu zona nafsu dan zona ikhlas. Zona nafsu adalah wilayah yang dipenuhi oleh berbagai keinginan namun terasa menyesakkan dada. Zona ini diselimuti oleh energi negatif  seperti keluh kesah, cemas, marah dan takut.  Zona ikhlas adalah zona bebas hambatan, terasa lapang di hati. Energi yang menyelimuti zona ikhlas berbagai perasaan positif yang berenergi tinggi seperti rasa syukur, sabar, fokus, tenang dan bahagia. Dalam zona nafsu manusia menggunakan gelombang beta, sedangkan zona ikhlas menggunakan gelombang alfa.

Gelombang alfa adalah gelombang yang tenang, seperti orang setengah tidur. Sangat penting untuk mengendalikan tingkat emosi. Misalkan anda pernah menghadiri undangan seseorang kemudian anda nyasar dan terjebak macet, anda merasa stress, itu adalah produk dari gelombang beta. Ia hadir dalam pikiran logis dan penuh hitung-hitungan matematis.

Cobalah anda rasakan jantung anda saat itu. Hubungkanlah pikiran dengan perasaan anda, supaya berada dalam satu jalur. Anda akan mulai tenang. Ketegangan akan berkurang, lantas anda dapat leluasa tengok kanan kiri dengan wajah lebih segar. Mungkin saja dengan kesasar itu anda mendapatkan pengalaman baru, melihat model rumah yang unik, melihat alamat sekolah favorit yang selama ini dicari-cari, tahu alamat teman lama, atau melihat kantor teman anda atau apapun yang akan membuat perasaan dan pikiran menjadi selaras.

Otak kita dalam sehari dapat mengeluarkan sejumlah 60 ribu pikiran setiap hari. Kita tidak mungkin mampu mengendalikan semua pikiran kita agar semuanya positif. Untunglah kita punya perasaan. Dialah navigator pikiran kita.

Apapun Organ yang mengikatkan kita dengan CINTA, yang jelas, CINTA itu tak fana sayang…
Taukah kau, kenapa lilin tega menjadikannya tiada,,??? karena ia cinta, cinta pada cahaya yang membuatnya menjadi lebih. Meski ia harus mengakhiri, tapi baginya itulah awalnya.. cinta meniupkan ruh indahnya..
Cinta ada karena biasa menyentuh ruh,, biasa menghadirkan.. biasa memahami..
Ia bukan makhluk karena tanpa wujud, begitulah adanya..
Ketika kau luluh,seperti api tersiram air,,
Dari sanalah cinta bermuara..

Ia terbit seperti matahari..yang menerangi, dan tenggelam dalam keindahan..
Kadang membuat yang lelap terjaga, atau membiarkan yang lelah larut..
                                                         
Dan tentu kau tahu bukan?
DIAlah muara akhir CINTA, Cinta, ataupun cinta..
Timbul dan tenggelam lewat keimanan.. 

   
Inspiring from:
Serial Cinta; Anis Matta
Alam Semesta Bertawaf; Dyayadi, MT

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Air, Embun, Bintang, Langit, Pelangi

Menghargai hidup, itu artinya menghargai apa2 yang Allah berikan kepada kita. Kesusahan, kesenangan..
adalah bagian agar hidup menjadi lebih hidup.
seperti air yang bermanfaat..
seperti embun yang bening menggeliat
seperti bintang yang rela menunggu jutaan tahun untuk memancaarkan sinaarnya..
seperti langit yang biru berkisah..
seperti pelangi yang tak sempurna bulatnya..

Jangan sekedar diLihat, tapi juga di baca yo..!

Jangan sekedar diLihat, tapi juga di baca yo..!
Semoga bermanfaat.

Label

Powered By Blogger